0852276642019 - 03523741556 bumdesma.nsm@gmail.com

Objek wisata Gunung Kotak merupakan destinasi wisata di Dusun Jati, Desa Cepoko, Kecamatan Ngrayun, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Bagi Anda penggemar wisata alam, lokasi ini bisa menjadi salah satu tujuan yang direkomendasikan. Mengunjungi Gunung Kotak berarti sama saja menikmati keindahan pemandangan yang ada di hamparan .

Saat ini area wisata ini sedang berbenah diri untuk lebih bisa dinikmati oleh para wisatawan baik yang lokal di wilayah kabupaten Ponorogo maupun dari luar Ponorogo. Beberap titik spot untuk berselfie juga dibenahi sedikit demi sedikit. Gunung Kotak Ngrayun ini sementara dikelola oelah para Pemuda yang berada di wilayah sekitar gunung tersebut. Dengan dana seadanya dari dan dari pemasukan hasil penjualan warung yang ada di lokasi tersebut para pengelola mulai berbenah untuk menjadikan lokasi wisata yang lebih bagus lagi.

Selain memberikan pemandangan yang menarik, area wisata ini juga ada tempat untuk bercamping. dan Jangan khawatir jika datang ke gunung kotak ini dengan perlengkapan campingnya, karena pengelola wisata sudah menyediakan perlengkapan lengkap untuk kebutuhan camping para wisatawan yang akan menginap di area Gunung Kotak ini.